Home » Cicilan Yamaha Nmax Connected ABS Cuma Rp 1,5 Jutaan

Cicilan Yamaha Nmax Connected ABS Cuma Rp 1,5 Jutaan

by admin
Cicilan Yamaha Nmax

OTOBIKES – Cicilan Yamaha Nmax Connected ABS kini bisa didapatkan dengan harga hanya Rp 1,599 juta. Cicilan tersebut bisa didapatkan dengan DP hanya Rp 2,250 juta dan tenor sebanyak 35 kali.

Program cicilan tersebut berlaku selama bukan Oktober 2021. Saat ini Yamaha Nmax Connected ABS sendiri dijual dengan harga Rp 34,3 juta.

Namun bagi yang menginginkan kredit dengan tenor yang lebih pendek, ada beberapa paket yang bisa dipilih. Salah satunya adalah paket DP Rp 3,6 juta dengan cicilan yang lebih besar yaitu Rp 3,786 juta selama 11 bulan

Proses kredit sepeda motor Yamaha Nmax Connected ABS juga diklaim akan memberikan beragam kemudahan kepada pelanggan. Dengan demikian sepeda motor akan lebih cepat untuk dikirim ke rumah dan bisa segera digunakan. Pelanggan juga akan mendapatkan beberapa bonus menarik seperti helm dan jaket setiap pembelian kendaraan.

Sejak diluncurkan pertama kali pada tahun 2015, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kali melakukan pengembangan terhadap Nmax pada tahun 2017. Beragam pengembangan dilakukan termasuk pada bagian kaki-kaki yang cukup banyak mendapat kritikan karena dinilai terlalu keras.

Guna mengatasi permasalahan tersebut, YIMM pun mengganti suspensinya. Ubahan ini juga sekaligus meningkatkan kesan sporty pada sepeda motor karena pada suspensi belakang kini sudah menggunakan model tabung.

Dua tahun setelah meluncurkan suspensi tabung, YIMM pun kembali meluncurkan all-new Yamaha Nmax Connected pada akhir 2019. Ubahan yang paling diunggulkan pada sepeda motor ini adalah adanya fitur Y-Connect yang membuat pengendara dapat terkoneksi dengan motor melalui smartphone.

Ada beberapa keunggulan yang didapatkan pelanggan dengan menggunakan aplikasi Y-Connect pada teknologi perangkat CCU (Comunication Control Unit). Keunggulan tersebut adalah pelanggan bisa mengetahui lokasi parkir dengan menyimpan lokasi terakhir saat motor disconnected dengan smartphone hingga mendapatkan notifikasi notifikasi telepon, email dan pesan melalui notifikasi di layar speedometer dan sebagainya.

BACA JUGA :  Cara Menggunakan Aplikasi Y Connect di Yamaha New Nmax

Aplikasi ini juga akan memberikan peringatan kepada pemilik kendaraan untuk melakukan perawatan pada motor dengan kondisi oli mesin dan voltase baterai (accu). Pengendara juga akan mendapat kemudahan dalam menganalisa pemakaian bahan bakar saat berkendara karena ada informasi terkait konsumsi BBM.

Berita Terkait

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.