Home » Mulai 1 Juli, Pembeli Pertalite dan Solar Daftar di MyPertamina

Mulai 1 Juli, Pembeli Pertalite dan Solar Daftar di MyPertamina

by admin
SPBU Pertamina.*(FOTO: Renaldi)

OTOBIKES,- Pertamina melakukan uji coba penyaluran terbaru untuk Pertalite dan Solar. Hal ini untuk mengantisipasi konsumsi Pertalite dan Solar tepat sasaran. Bagi masyarakat yang merasa berhak untuk menggunakan BBM jenis itu, bisa mendaftarkan diri melalui aplikasi My Pertamina. Atau melalui website My Pertamina yaitu https://subsiditepat.mypertamina.id/.


Saat sudah memasuki aplikasi atau website My Pertamina, berikutnya melakukan pendaftaran kendaraan dan identitas. Ketika sudah selesai, akan mendapatkan notifikasi melalui email yang sudah terdaftar.


Setelah itu pengguna yang berhak mendapatkan Pertalite dan Solar akan mendapatkan QR Code. Khusus yang menunjukan bahwa data mereka telah cocok dan dapat membelinya.

Baca Juga : Ketahui Yuk Bahan Bakar Apa yang Cocok dengan Kendaraan Kita


“Semua transaksi akan tercatat secara digital. Hal ini membuat Pertamina bisa lebih mudah mengenali siapa saja konsumennya. Sehingga bisa menjadi acuan dalam program ataupun kebijakan terkait subsidi energi bersama pemerintah. Sekaligus melindungi masyarakat yang saat ini berhak menikmati bahan bakar bersubsidi,” ujar Alfian Nasution Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, mengutip detik.com.


Hal ini dilakukan agar kuota yang ditetapkan tiap tahun tidak jebol dan memastikan mekanisme penyaluran tepat sasaran. Pendaftaran mulai dibuka pada 1 Juli 2022 nanti dan akan diujicoba di beberapa kota/kabupaten. Yang tersebar di 5 provinsi antara lain Sumatera barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara Jawa Barat dan DI Yogyakarta.

BACA JUGA :  TVS iQube, Motor Listrik dari India

Berita Terkait

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.