OTOBIKES,- Motor Davigo Forza produksi PT Davigo Artha Luas (DAL) hadir di Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022. Ajang ini berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada 22-31 Juli 2022.
Motor listrik ini menarik perhatian karena memiliki tampilan mirip skutik asal Eropa, Italia. Tetapi memiliki harga yang berbeda dengan skutik itu. Motor ramah lingkungan ini memiliki harga belasan juta, tepatnya Rp 16,3 juta.
Davigo Forza ini sudah bisa dipesan di PEVS 2022 dan menunggu selama 3 bulan untuk barang sampai. Untuk varian warnanya, di PEVS 2022 hanya ada satu warna saja yang dipajang yaitu merah.
BACA JUGA : Johann Zarco Percaya Diri Bisa Salip Quartararo di Paruh Kedua