Home » Lawan Gigit Jari, Yamaha R15 Baru Punya Quick Shifter dan Traction Control

Lawan Gigit Jari, Yamaha R15 Baru Punya Quick Shifter dan Traction Control

by admin
Peluncuran Yamaha R15 V4 dan Yamaha R15M

OTOBIKES – Yamaha India akhirnya benar-benar meluncurkan Yamaha R15 V4. Bukan semata beda dalam hal penamaan. Sosok motor sport ini pun berubah jauh dari model pendahulu. Bahkan, terdapat pula dua fitur yang membuatnya lebih rival sekelas gigit jari!

Sebelum itu, ada baiknya kita bahas dulu soal desain. Bisa sobat Otobikes lihat, Yamaha R15 V4 secara transparan mengadopsi desain kepunyaan Yamaha R7. Terlihat dari bagian depan di mana bukan cuma lekuknya saja yang identik.

Penggunaan lampu utama tunggal ala R7 pun diterapkan pihak produsen terhadap generasi terbaru Yamaha R15 ini. Jenis lampunya sendiri sudah LED. Lalu, terdapat pula daytime running light (DRL) LED untuk melengkapi sisi agresif pada bagian wajah.

Bahasa serupa pun mengalir ke area fairing samping. Meski begitu, pada cover tangki terdapat sentuhan layaknya milik Yamaha R1. Namun, ubahan signifikan itu tak terjadi pada bagian belakang. Buritan Yamaha R15 V4 masih sama dengan Yamaha R15 sebelumnya. Satu lagi, lampu sein R15 anyar masih berupa bohlam saja.

Baca juga: Yamaha R15 Terbaru mirip Yamaha R7, Punya Konektivitas Gawai juga

Tak hanya desain. Yamaha R15 V4 pun mendapatkan peningkatan dari sisi fitur. Pada unit standar saja sudah berpelengkap konektivitas gawai. Seperti halnya Yamaha NMax atau Yamaha Aerox 155, dengan koneksi Bluetooth, pemilik Yamaha R15 V4 dapat menghubungkan smartphone dengan motor.

Penyajiannya bahkan lebih kaya ketika menilik kepada varian Yamaha R15M. Selain sudah memiliki sensor pengereman ABS dua kanal (depan-belakang), unit teratas Yamaha R15 di India ini juga sudah ketambahan Traction Control System (TCS) dan Quick Shifter.

Untuk jenama asal Jepang, Yamaha R15 menjadi motor sport 150 cc pertama yang memakai quick shifter. Pasalnya, perangkat itu belum ditemui baik pada Honda CBR150R maupun Suzuki GSX-R150 sekalipun.

BACA JUGA :  Motor Penjelajah Triumph New Tiger 1200

Akan tetapi, Yamaha R15 V5 dan Yamaha R15M masih tetap mengandalkan pasokan tenaga dari mesin SOHC berteknologi VVA dengan kapasitas 155 cc. Dikatakan, tenaga yang dihasilkan mencapai 18 HP di 10.000 rpm. Sedang untuk torsi maksimal dicatatkan sebesar 14,2 Nm pada 7.500 rpm

Baca juga: Kembaran Yamaha R25 Usung Livery 60 Tahun, Cuma Ada di Luar Negeri

Ada kemungkinan performanya terkoreksi. Tapi, upaya untuk mengeksploitasi kemampuan Yamaha R15 terbaru ditunjang dengan adanya fitur baru tersebut. Selain itu, Yamaha R15 baru juga masih tetap menggunakan assist and slipper clutch.

Buat informasi tambahan, Yamaha R15 V4 yang tak lain versi standar dijual dengan harga ₹ 167.800 (Rp 32,4 jutaan). Unit ini ditawarkan dalam tiga pilihan warna yaitu Metallic Red, Dark Knight dan Racing Blue. Sementara Yamaha R15M dipasarkan lebih mahal yakni ₹ 177.800 atau sekitar Rp 34,3 jutaan. Untuk warna, tipe ini menyediakan dua kelir yaitu Metallic Grey dan Monster Energy Yamaha MotoGP. Bakal hadir di Indonesia juga gak ya sobat Otobikes?

Berita Terkait

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.