Home » Pendemi Reda, Penjualan Motor Dalam Negeri Naik

Pendemi Reda, Penjualan Motor Dalam Negeri Naik

by admin
Penjualan Sepeda Motor Agustus 2021 Naik

OTOBIKES – Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) baru saja merilis hasil penjualan di bulan Agustus 2021. Disebut oleh mereka, penjualan sepeda motor di dalam negeri bulan lalu mencatatkan kenaikan dibanding sebelumnya.

Disampaikan bahwa pemegang merek yang tergabung di dalam AISI menjual sebanyak 470.065 unit sepeda motor di Agustus 2021. Pencapaian tersebut naik sekiranya 19,8 persen dari bulan Juli 2021 – penjualan 376.640 unit.

Jikapun dikalkulasi secara periodik dari Januari-Agustus 2021, artinya penjualan sepeda motor di Indonesia saat ini sudah mencapai 3.296.793 unit. Jumlah itu jauh lebih besar ketimbang periode serupa di tahun sebelumnya. Di mana pada Januari-Agustus 2020, jualan roda dua di Tanah Air hanyalah 2.493.401 unit saja.

Baca juga: Cicilan Yamaha Gear 125 cuma Rp 500 Ribuan, Intip Simulasi Kreditnya Sekarang!

Kenyataannya, hasil positif itu tidak hanya terjadi pada pasar domestik saja. Disampaikan pula oleh AISI, ekspor kendaraan roda dua Agustus 2021 mengalami kenaikan 10 persen dari Juli 2021. Kata mereka, sebanyak 73.521 unit motor dari Indonesia telah berlayar ke luar negeri. Torehan itu lebih besar ketimbang sebelumnya yang berjumlah 66.105 unit.

Ketika diakumulasi pada rentang Januari hingga Agustus 2021, pemegang merek di Indonesia sudah mengapalkan 541.749 unit motor ke luar negeri. Juga sebagai pembanding, kali itu (Januari-Agustus 2020), AISI menghitung 395.753 unit motor saja yang dikirim ke berbagai negara. Dengan kata lain, terjadi kenaikan sebesar 26,9 persen dari sebelumnya.

Untuk pasar ekspor sendiri, segmen motor matic tetap mendominasi. Dari keseluruhan pengiriman tadi, motor matic memiliki persentase hingga 75,5 persen. Sementara kategori sport berada setelahnya melalui 12,9 persen. Sedangkan terakhir, diisi oleh motor bebek alias moped dengan 11,5 persen.

BACA JUGA :  Saat Touring Jarak Jauh Perhatikan Komponen Ini

Semoga ke depan, meredanya pandemi juga memberikan dampak positif terhadap penjualan sepeda motor baik untuk pasar domestik maupun luar negeri.

Berita Terkait

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.