Home » Dapatkan Warna Baru All New Yamaha Nmax 2022 » Halaman 2

Dapatkan Warna Baru All New Yamaha Nmax 2022

by admin

Motor All New Nmax 2020 ini menggendong mesin SOHC 155cc satu silinder dengan liquid cooled 4-store yang bisa menghasilkan daya 11.3kW/8.000rpm dan torsi maksimum 13.9Nm/6500rpm. Motor ini juga sudah berteknologi FI (Fuel Injection), VVA (variable valve actuaction) dan blue core yang membuat performa mesin menjadi lebih bertenaga dan irit dalam menggunakan bahan bakar. Ada juga smart motor generator yang membuat suara motor menjadi lebih halus saat dinyalakan.

Fitur All New Nmax

Fitur motor Yamaha Nmax 2022 sudah lengkapi dengan Y-Connect. Aplikasi yang bisa menghubungkan motor dengan smartphone melalui CCU (Communication Control Unit (CCU). Jadi pemilik motor bisa memantau kondisi motor via smartphone. Handlebar switch control, memberikan kemudahan untuk memilih tampilan informasi dan pengaturan pada speedometer yang berada di handle sebelah kiri. Multifunction full digital speedometer yang lebih modern dan informatif.

Fitur lainnya adalah stop & start system yang membuat mesin motor mati saat berhenti, jadi mengurangi konsumsi bahan bakar yang tidak perlu. Keyless atausmart key system yang sudah lengkapi immobilizer dan answer back system yang memudahkan pengendara mencari posisi parkir motor. Bahkan tersedia electric power socket untuk mengisi daya smartphone para pengendara.

Terdapat front & rear disc brake, sistem pengereman ganda dan cengkraman cakram yang kuat dan kokoh membuat pengalaman berkendara menjadi lebih maksimal. Lalu fitur TCS (Traction Control System) yang berfungsi untuk mengurangi resiko ban belakang selip di segala situasi dan kondisi jalanan. Adanya dual channel Anti-Lock Braking System (ABS) mampu mengontrol pengereman agar tidak langsung. Melakukan pengereman keras yang bisa meyebabkan ban slip.

Selain itu, front compartment tertutup jadi lebih mewah dan praktis. Multifunction big luggage, bagasi yang luas, bahkan bisa masuk helm full face dengan ukuran XL.

BACA JUGA :  Rekomendasi Motor Street Fighter Kelas 150cc

Dari 3 varian All New Nmax 155 berikut harga pasarannya Nmax 155 Connected ABS Rp 34,8 juta. All New Nmax 155 Connected Rp 31,95 juta, dan All New Nmax 155 Standard Rp 30,7 juta.* (RENALDI)

BACA JUGA : Target Lima Besar di Akhir Musim Ini, Enea Bastianini Dituntut Konsisten

Berita Terkait

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.