Home » John Hopkins Mantan Pebalap MotoGP dan Superbike

John Hopkins Mantan Pebalap MotoGP dan Superbike

by admin
John Hopkins.* (FOTO:Pinterest)

OTOBIKES,- John Hopkins Mantan pebalap kelahiran Amerika, 22 Mei 1983 ini mempunyai julukan Hopper saat masih di dunia balap.  John Hopkins identik dengan nomor 21 saat turun di kelas motoGP. 

Kariernya di kelas MotoGP dimulai pada tahun 2002.  Ia tergabung bersama Tim Red Bull Yamaha WCM yang menggunakan motor Yamaha YZR500.  Hopkins berpartner dengan Garry McCoy. Hopper turun 15 kali balapan tapi gagal meraih podium.  Ia mengoleksi 58 poin dan finish di tabel klasemen akhir di urutan ke-15.

Baca Juga : Pebalap Indonesia yang Pernah Berlaga di Ajang Moto2 dan Moto3

Kemudian setelah tahun debutnya yang kurang mencolok di Red Bull Yamaha, Hopkins hijrah ke Tim Suzuki Grand Prix.  Pastinya menggunakan motor pabrikan, yaitu Suzuki GSV-R.

Namun penampilannya malah menurun karena motor yang dikendarainya masih dalam tahap pengembangan.  GSV-R masih sering mengalami kegagalan mekanis, membuat Hopkins harus rela finish di luar sepuluh besar lagi.

Motor John Hopkins 

Hopkins menggunakan motor yang sama dari tahun 2003 hingga 2007. Performa puncaknya di MotoGP pun terjadi di tim Suzuki, yaitu di tahun terakhirnya di tim ini. Hopper sukses meraih podium pertamanya di MotoGP pada tahun 2007, seri keempat GP China.

BACA JUGA :  Pebalap MotoGP yang Mempunyai Bakat di Kendaraan Lain

Berita Terkait

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.