Home » Motor Tercepat di Indonesia,Ini Daftarnya! » Halaman 2

Motor Tercepat di Indonesia,Ini Daftarnya!

by admin

Honda Vario 150

Motor matik ini bisa mengeluarakan tenaga 9.3 KW pada 8.500rpm dan torsi 12.8Nm pada 5.000rpm. Mesin 150cc -nya bisa melaju dengan kecepatan maksimal hingga 102 km/jam dan berakselerasi dari 0-200 m dalam waktu 11.94 detik. Selain cepat, motor ini juga irit bensin. Dengan 1 liter bensin mengklaim bisa menempuh jarak sepanjang 52,9km.

Vespa S150ie 3V

Vespa menjadi roda dua matik favorit di kalangan anak muda. Selain bentuknya yang khas skutik Italia, Vespa berkapasitas mesin 154,8cc mampu menghasilkan daya maksimum sebesar 11,7 hp. Untuk akselerasi, motor ini mampu mencapai jarak 402 meter hanya dalam waktu 21.5 detik saja.

Yamaha Xmax 250

Yamaha Xmax 250 mengusung mesin 250cc. Secara tenaga lebih powerful, maksimalnya mengklaim bisa 22,5 dk di 7.000 rpm dan torsi 24,3Nm di 5.500rpm. Untuk tes akselerasi dari 0-60 km/jam, Xmax hanya butuh 5,2 detik, jika dari 0-402 m membutuhkan 19,2 detik.

Kecepatan jadi satu kelebihan suatu motor. Tapi ingat, bukan untuk kebut-kebutan tidak jelas. Tetap perhatikan batas ketentuan kecepatan di jalanan.* (RENALDI)

BACA JUGA :  Pebedaan dari 3 Varian Motor All New Nmax 155 2022

Berita Terkait

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.