Home » Tjetjep Heriyana Nonton MotoGP di Sirkuit Mandalika » Halaman 4

Tjetjep Heriyana Nonton MotoGP di Sirkuit Mandalika

by admin
Tjetjep Heriyana jalan-jalan bersama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, menggunakan motor tua yang ada sespannya untuk berkeliling di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat.* (FOTO: Biro Adpim Jabar)


Kado terindah


Beberapa waktu lalu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberikan hadiah tiket nonton MotoGP di Sirkuit Mandalika untuk Tjetjep Heryana agar bisa kembali mengingat kenangan dirinya selama menjadi pebalap. Hadiah itu diserahkan oleh Asisten Daerah Bidang Pemerintahan Hukum dan Kesejahteraan Sosial Pemprov Jabar Dewi Sartika di kawasan Cimahi, Jawa Barat, Rabu (16/03/2022).

Baca Juga : Futuristik! Motor Listrik dari Yamaha


Kang Emil menuturkan, tiket tersebut sebagai bentuk apresiasi kepada Tjetjep yang merupakan mantan pebalap motor nasional asal Jawa Barat. Menurutnya, Tjetjep sudah mengharumkan nama Indonesia di ajang balap motor pada 1970-an. Ia pun mengaku bangga memiliki sosok pebalap asal Jawa Barat yang melegenda, baik nasional maupun internasional.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Tjetjep Heryana.* (FOTO: Biro Adpim Jabar)
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Tjetjep Heryana.* (FOTO: Biro Adpim Jabar)

Walaupun usianya sudah menginjak 83 tahun, rasa semangat menonton balapan MotoGP tetap mengudara.
“Pak Tjetjep ini orang yang punya minat kuat di bidang otomotif. Prestasi beliau diakui dunia. Jadi, ini bentuk apresiasi dari Pemda Provinsi Jabar untuk beliau yang sudah sangat berjasa membawa nama negara,” kata Kang Emil.

BACA JUGA :  Intip Motor Espargaro Membuatnya Super Musim 2022!

Berita Terkait

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.